Kelebihan mesin jaw crusher dibandingkan dengan jenis mesin stone crusher yang lain adalah kapasitasnya yang bisa disesuaikan, adanya proteksi apabila terjadi kelebihan muatan, penggunaannya yang mudah, serta hasil pecahan batu yang sempurna. Ditambah perawatannya pun sederhana, sehingga mesin stone crusher jenis ini memerlukan biaya operasional yang lebih rendah.
Bagian-bagian Mesin Jaw Crusher
Pada gambar 1 dapat dilihat bagian-bagian Jaw Crusher sbb. : Plat Jawa Duduk/Diam, Plat Jaw Jalan, Togle Seat, Togle Plate, Togle Block, Swing, Bearing Utama, Side Plate, Roda Gendeng, Pengaman Jaw, PengunciPenjepi Jaw, dan Motor Penggerak 3 Phasa tidak diperlihatkan.Cara Kerja Mesin Jaw Crusher
Jaw artinya rahang , sesuai dengan namanya, cara kerja mesin Jaw Crusher seperti rahang manusia mengunyah makanan dimana setiap mesin Jaw Crusher mempunyai alat penghancur batu yang terdiri dari dua plat baja, yaitu plat Jaw Jalan dan plat Jaw diam yang bekerja menyerupai rahang gigi manusia (rahang atas sebagai plat Jaw Diam, rahang bawah sebagai plat Jaw jalan). Ketika plat Jaw jalan membuka, otomatis batu akan masuk di antara plat Jaw jalan dan plat Jaw diam. Saat plat Jaw jalan menutup, batu akan dihimpit di antara 2 pelat Jaw yang saling menghantam. Begitu berulang- ulang sampai batu yang masuk terpecah menjadi ukuran yang sesuai dengan setelan Jaw.Gerakan membuka dan menutup Jaw crusher disebabkan oleh gerakan motor 3 phasa. Motor, melalui belt dan roda gila, menggerakkan poros eksentrik agar berputar.
Poros eksentrik akan mendorong Jaw jalan melakukan gerakan membuka menutup. Diagram cara kerja mesin jaw dapat dilihat pada gambar 2 di bawah ini.